
Solokini.com, Solo – Norma Aesthetic Clinic Solo (NAC) Solo menghadirkan skincare teknologi terbaru di perayaan HUT ke-12, Sabtu-Minggu, 12-13 Juli 2025.
NAC Solo menggelar program Late Night Sale Anniversary mulai jam 09.00 – 24.00 WIB dengan free dinner tiap jam 19.00-22.00 WIB.
Pelanggan akan mendapatkan diskon perawatan sampai 90 persen, diskon krim 50 persen, dan berbagai hadiah.
“Hari ini acaranya benar-benar diskon terbesar sepanjang tahun. Karena kan ini anniversary kita yang ke-12. Jadi hampir semua treatment ada sale yang besar,” tutur dr. Yolla Rizqina, M. Biomed (AAM), Sabtu (12/7/2025).
“Kita juga mau mengenalkan skincare yang memperbaiki microbiome di kulit kita,” imbuhnya.
NAC Solo mengenalkan skincare berteknologi baru melalui talkshow bertajuk “Kunci Merawat Microbiome Kulit untuk Skin Barrier Sehat”.
Yolla Rizqina menjelaskan mengapa kita perlu skincare yang mengandung microbiome.
Sebab jaman sekarang banyak yang menjadi korban krim abal-abal hingga menghadapi masalah jerawat dan melasma yang sulit sembuh.
Menurutnya, permasalahan itu bisa terjadi karena kerusakan dari barrier kulit. Akhirnya bakteri yang jahat di kulit tumbuh lebih banyak daripada bakteri yang baik.
“Di kulit kita itu ada bakteri baik dan bakteri jahat. Jika bakteri jahatnya banyak akhirnya jadi breakout, melasma, acne. Nah, kita ingin mengatasi masalah itu,” jelas Yolla Rizqina.
“Semua itu kita perbaiki dari kualitas kulitnya dengan memperbaiki microbiome di kulit kita supaya kembali seimbang,” lanjutnya.
“Ketika kembali seimbang kulit kita akan terbebas dari jerawat, melasma, flek. Semua akan terkontrol,” terangnya.
Microbiome, kata Yolla, boleh digunakan untuk semua usia bahkan usia anak sekolah, karena untuk menyehatkan kulit. Bahkan ibu hamil dan menyusui yang biasanya selektif boleh menggunakan.
Kemudian di hari kedua, NAC Solo masih memberlakukan program diskon yang sama. Selain itu, NAC Solo juga akan menerima penghargaan dari Ellanse Collagen Stimulator.
Ellansé adalah filler dermal yang juga berfungsi sebagai stimulator kolagen.
Produk ini tidak hanya memberikan efek langsung untuk mengisi volume dan menyamarkan kerutan.
Tetapi juga merangsang tubuh untuk memproduksi kolagen alami, memberikan hasil yang lebih tahan lama dan alami dalam proses peremajaan kulit.
“Ellanse Collagen Stimulator itu sangat advance, di mana tidak semua dokter atau klinik boleh melakukan tindakan tersebut,” tegas Yolla Rizqina.
“Karena hanya dokter yang sudah certified dan skillfull yang jam terbangnya tinggi yang boleh melakukan tindakan tersebut,” tambahnya.
Pihaknya juga akan mengundang pasien VIP dan priority tentang Ellanse Collagen Stimulator ini.
Bicara soal permasalahan kulit, Yolla Rizqina mengungkapkan, yang paling sering terjadi akhir-akhir ini adalah melasma, flek, dan juga anti-aging.
“Klinik kita itu memang terkenal dengan treatment anti-aging-nya yang kompleks, kita lengkap. Misal kulit keriput dan kendur, kita bisa mengembalikan agar lebih muda lagi tanpa operasi,” ungkapnya.
Ia kemudian berbagi tips merawat kulit di saat cuaca tidak menentu, yakni rutin melakukan perawatan.
“Perawatan bukan harus ke klinik. Perawatan itu sehari-hari yang kita lakukan,” kata Yolla Rizqina.
Menurutnya, yang paling penting adalah basic skincare, yaitu facial wash, moisturizer dan sunscreen.
Di sisi lain, pasien juga bisa konsultasi ke dokter di NAC Solo untuk dipilihkan perawatan yang cocok untuk pasien.
NAC Solo siap membantu pasien yang memiliki kebutuhan seperti pekerjaan yang menuntut harus tampil prima.
“Treatment itu nggak harus muluk-muluk, kadang cuma facial, chemical peeling, atau skin booster yang ringan-ringan saja. Tapi bisa membuat kulit semakin sehat,” katanya.
“Jadi tujuannya hanya menyehatkan kulit. Kita jaga kondisi kulit kita tetap selalu sehat,” pungkasnya.