24.300 Tenant Ramaikan Solo Raya Great Sale 2025, Pengungkit Ekonomi Kawasan

Salah satu tenant yang turut meramaikan Solo Raya Great Sale (SGS) 2025 mengikuti pembukaan acara di Ngarsopuro, Solo, Minggu (29/6/2025).

Solokini.com, Solo – Sebanyak 24.300 tenant turut meramaikan Solo Raya Great Sale (SGS) 2025, sebagai pengungkit ekonomi kawasan.

Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Kota Surakarta, Ferry Septha Indrianto, menegaskan pembukaan Solo Raya Great Sale sebagai momen bersejarah.

Pembukaan SGS 2025 pada Minggu (29/6/2025) pagi, menandai semangat baru aglomerasi ekonomi lintas sektor di kawasan Solo Raya.

“Kami berdiri di sini spesial untuk merayakan aglomerasi Solo Raya,” ungkap Ferry Septha Indrianto dengan penuh semangat.

“Yang selama ini telah kita upayakan seturut dengan arahan dari Bapak Gubernur Jawa Tengah, Bapak Ahmad Luthfi. Secara khusus kami ucapkan terima kasih,” lanjutya.

Menurutnya, SGS 2025 merupakan tonggak baru kerja kolektif antarwilayah untuk membangkitkan perekonomian kawasan secara terintegrasi.

“Kini, melalui Solo Raya Great Sale, semangat aglomerasi kita wujudkan dalam bentuk nyata. Satu strategi bersama, satu promosi kawasan, satu gerak membangun ekonomi regional yang terintegrasi, paparnya.

“Solo Raya memiliki keterhubungan dan ketergantungan antarwilayah, bukan lagi pada egosektoral,” tegas Ferry Septha Indrianto.

Pihaknya menyatakan, persiapan SGS 2025 sebagai cerminan nyata kekuatan kolaborasi.

Baca Juga :  Liburan Sekolah, Mlampah-Mlampah Solo Ajak Anak-anak Keliling Instansi Pelayanan Publik

“Gubernur Jawa Tengah memberikan arahan strategis. Menjadikan SGS sebagai program pengungkit daya saing kawasan yang relevan dengan prioritas pembangunan provinsi dan nasional,” urainya.

Para kepala daerah Solo Raya pun merespons SGS 2025 dengan komitmen tinggi, menyusun anggaran dan program pendukung di tingkat daerah masing-masing.

Kadin Solo Raya bersama asosiasi dunia usaha, pelaku wisata, tenant, pusat perbelanjaan, UMKM, hingga pasar modern dan tradisional turut membangun kerja lintas administrasi dengan energi luar biasa.

“SGS bukan sekadar pesta diskon. Ini adalah nilai ekspresif dari optimisme kolektif, tekad bersama untuk membangkitkan kawasan Solo Raya,” ujar Ferry Septha Indrianto.

pihaknya optimistis menargetkan transaksi sebesar Rp 10 triliun selama pelaksanaan SGS di bulan Juli 2025, yang terdiri dari sektor perdagangan, pariwisata, dan investasi (trade, tourism, investment).

Penyelenggara juga menargetkan kenaikan jumlah wisatawan hingga 30%, terbangunnya ruang kolaborasi antara pelaku usaha dan pemerintah.

Serta digitalisasi UMKM melalui aplikasi SGS Go, yang memungkinkan keterhubungan tenant, konsumen, data promosi, hingga pelaporan transaksi secara real time.

Baca Juga :  Sahid Jaya Solo Siapkan Kegiatan Edukatif Liburan Sekolah, dari Origami hingga Batik

Selama sebulan penuh, SGS 2025 akan menghadirkan lebih dari 100 event destinasi di berbagai kabupaten/kota, termasuk BUMN Expo, penampilan kekayaan budaya, alam, dan kuliner lokal.

Sebagai puncaknya, akan digelar Solo Raya Great Sale TTI (Trade, Tourism, Investment) pada 30 Juli – 3 Agustus 2025.

SGS TTI akan menjadi event kolaborasi pertama seluruh Solo Raya dalam bentuk paviliun bersama yang menampilkan keunggulan daya saing masing-masing wilayah.

Sejauh ini, lebih dari 24.300 tenant telah bergabung dalam SGS 2025. Meliputi mal, hotel, restoran, jasa keuangan, destinasi wisata, dan pasar tradisional.

“Ini adalah bukti ekonomi yang mempertemukan kekuatan modern dan kerakyatan dalam satu panggung besar,” terang Ferry Septha Indrianto.

Pihaknya menegaskan, SGS bukan hanya milik Solo Raya saja. Melainkan model pembangunan daerah yang sejalan dengan arah kebijakan provinsi, nasional, dan visi Presiden Prabowo Subianto: Indonesia Incorporated.

“Dengan semangat satu kawasan berjuta kesempatan, mari kita masifkan potensi untuk membawa Solo Raya menuju kompetensi sejarah baru,” pungkas Ferry Septha Indrianto.

Ketua Kadin Solo, Ferry Septha Indrianto saat pembukaan SGS 2025 pada Minggu (29/6/2025) pagi.
Berita sebelumyaSahid Jaya Solo Siapkan Kegiatan Edukatif Liburan Sekolah, dari Origami hingga Batik
Berita berikutnyaLibur Tahun Baru Islam, 43 Ribu Kendaraan Melintas Gerbang Tol Ngemplak